Dijaman sekarang ini akibat tuntutan pekerjaan ataupun lingkup sosial menyebabkan seseorang cenderung stres ataupun mengganggu kualitas tidur kita dan itu berkaitan dengan mental kita. Pada umumnya, untuk penyembuhan mental dibutuhkan terapi atau mencari psikiater/psikolog.
Namun banyak orang juga mengkonsumsi obat obatan seperti obat penenang untuk membantu penyakit tersebut. Selain obat obatan ada cara alami juga yang bisa anda coba untuk membantu mengobati penyakit mental tersebut seperti mengkonsumsi cokelat dan teh hijau.
Namun tahukah anda bahwa selain cokelat dan teh hijau masih ada bawang yang ternyata dapat membantu seseorang yang mengalami stres atau kualitas tidur yang buruk. Hal ini terungkap karena penelitian dari Behavioral Neuroscience.
Bawang mengandung zat prebiotik atau yang dikenal sebagai jenis serat yang tak dapat dicerna dan merupakan sumber makanan bakteri probiotik. Selain itu, serat prebiotik ini mampu mengembalikan pola tidur seseorang lebih berkualitas.
Selain dari itu stres juga dapat memicu terganggunya kinerja mikrobioma dalam usus sehingga dapat menghambat orang tersebut untuk melepaskan pikirannya. Tentunya itu dapat membuat seseorang stres dan menjadi cukup sulit untuk tidur.
Stres yang akut juga dapat menganggu aktivitas dari mikrobioma yang ada di bagian usus.
Agar dapat membantu meningkatnya bakteri sehat yang dapat menguntungkan para mikroba yang ada di usus, anda perlu mengkonsumsi minuman ataupun makanan yang memiliki serat prebiotik, seperti ASI, asparagus, bawang, dan kacang-kacangan.