3 Nama Calon Baru Pemain Barcelona

Tim asal Spanyol, Barcelona FC saat ini tengah gencar untuk mencari pemain-pemain baru menjelang penutupan dari musim transfer. Barisan pertahanan menjadi pusat perhatian dari Ronald Koeman, sang pelatih tim tersebut.

Blaugrana baru-baru ini selesai mendatangkan Sergino Dest dari club Ajax Amsterdam. Pemain dengan usia 19 tahun ini di fokuskan untuk mengamankan barisan bek kanan.

Namun, ditengah perekrutan tersebut justru Barcelona dikatakan bahwa mereka baru saja melepas dua orang dari lini pertahanan tengah mereka,yaitu Samuel Umtiti dan juga Jean-Clair Todibo.

Umtiti kini tengah di targetkan oleh Lyon, klub asal Prancis. Sementara Todibo kini tengah di perebutkan oleh Everton dan juga Everton .

Maka dari itu ini merupakan salah satu alasan mengapa mereka berusaha untuk mendatangkan pemain baru di lini pertahanan mereka.

Dari hal tersebut muncul beberapa nama yang menjadi calon target dari tim asal Spanyol ini.

Jules Kounde, dirinya merupakan salah satu target. Dirinya merupakan seorang pria berkebangsaan Prancis yang hingga saat ini masih bermain di La Liga Spanyol. Dirinya juga baru saja berusia 21 tahun, dari 40 permainan terakhirnya dirinya mampu mencetakkan dua gol dan juga satu assist, dari saat dirinya masih membela Sevilla.

Selanjutnya ada Antonio Rudiger, dengan posisi bek tengah, pemain dengan latar bek tengah ini merupakan kebangsaan jerman dan juga berstatus hampir tidak digunakan oleh timnya saat ini yaitu Chelsea. Dirinya memiliki pengalaman yang mumpuni untuk masuk kedalam radar Barcelona, yaitu dengan total 338 pertandingan di level Club dan juga 31 Caps pada tim nasional jerman.

Yang terakhir ada nama Eric Garcia yang merupakan kandidat terkuat dari Barcelona untuk memperkuat tim squad utama dari Tim Barcelona saat ini, terlebih lagi dirinya merupakan lulusan dari akademi La Masia. Garcia kini hanya memiliki kontrak satu tahun yang tersisa bersama Manchester City. Barcelona juga kabarnya saat ini sudah memulai proses-proses negosiasi untuk dapat membawa Garcia ke Barcelona.